Pada Sabtu, 10 Juni 2023 pagi, rombongan Fakultas Teknologi Pertanian yang terdiri dari dosen dan mahasiswa Program Studi Teknologi Pangan (Kampus Utama) dan Biologi (Kampus Madiun) melakukan kunjungan ke industry roti Bluder Koe Jl. Masjid Kec Kartoharjo Kota Madiun.
Dr. Ignatius Srianta selaku Dekan Fakultas Teknologi Pertanian mengatakan bahwa tujuan dari kunjungan ini adalah untuk mengetahui langsung proses pembuatan roti manis dan bluder (roti) khas dari kota Madiun. Akan tetapi tujuan utama adalah membuka kemungkinan terjalin kerjasama yang intens antara UKWMS Fakultas Teknologi Pertanian dengan UMKM dalam bidang tri dharma perguruan tinggi. Misalnya mahasiswa bisa magang atau belajar di sini, mahasiswa dan dosen bisa melakukan penelitian, dan pengabdian masyarakat sekaligus dapat memberikan solusi apabila ada permasalahan di UMKM tersebut sehingga terjalin kerja sama saling menguntungkan antara kedua belah pihak.
Kerja sama ini sangat mungkin untuk diwujudkan karena di UKWMS Kampus Kota Surabaya sudah ada kurikulum yang terkait dengan pengolahan roti dan kue. Bahkan kita sudah memiliki unit produksi roti manis dan pastry. Semoga kerjasama ini bisa terjalin secara harmonis dalam jangka panjang.