0 2 min 4 yrs

Pada perayaan Natal tahun ini dilaksanakan dengan sederhana tidak dengan misa Natal seperti tahun-tahun sebelumnya akan tetapi diganti dengan Ibadat Natal dan Tahun Baru 2021.  Meskipun demikian, perayaan ini merupakan puncak dari rangkaian acara yang sebelumnya telah dilakukan, yaitu Aksi  Sosial Natal yang mengusung tema “Uluran Tangan Kita Membuat Mereka Bahagia”. Ibadat Natal dipimpin oleh Bapak Bernardus Widodo secara daring dari prodi Bimbingan dan Konseling. Dalam sambutannya,  Dra. Ch. Endang Purwaningsih, M.Si selaku Wakil Rektor IV dalam acara Ibadat Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 menyampaikan pesan bahwa Pelaksanaan Natal tahun ini dilaksanakan dengan cara lebih sederhana namun tidak mengurangi makna Natal itu sendiri. Beliau berkata bahwa keadaan pandemi covid-19 ini, mungkin merupakan pesan Tuhan agar kita diharapkan untuk hidup dengan lebih sederhana dan peduli pada sesama.  Wakil Rektor IV mengharapkan agar seluruh civitas selalu dikuatkan dalam kasih dan pengharapan, serta penuh sukacita dalam menjalani kehendak Tuhan dalam hidup melembaga di situasi pandemik ini. Sebelum ibadat ditutup, Wakil Rektor IV mengucapkan selamat Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 dan berpesan untuk senantiasa melaksanakan protokol kesehatan di manapun kita berada.

Sedangkan Aksi Sosial Natal yang diwujudkan kegiatan sosial bertema  “Uluran Tangan Kita Membuat Mereka Bahagia” ini telah dilakukan pada tanggal 21-22 Desember 2020 dengan membagikan 200 nasi kotak bagi tukang parkir, tukang sapu, tukang sampah, dan tukang becak di Kota Madiun. Dana diperoleh dari kolekte aksi natal pegawai. Kegiatan sosial ini merupakan wujud kecil kepedulian Wima terhadap sesama dan semoga menginspirasi civitas agar melakukan kepedulian serupa bagi masyarakat dan lingkungan di sekitarnya.