Pada hari Jumat 18 September 2020 telah diadakan Misa Lustrum ke-12 atau Dies Natalis Universitas Katolik Widya Mandala Madiun ke-60. Misa dipimpin oleh Romo Joko dari Paroki Cornelius dan dihadiri oleh para tenaga pendidik, dosen, Koordinator, dan Wakil Rektor. Misa ini diselenggarakan dengan tetap menggunakan protokol covid-19 yaitu menjaga jarak dan menggunakan masker. Sebelum masuk pun para umat diberikan handsanitizer sebagai tindakan pembersihan tangan.
Misa terselenggara dengan khidmat, Romo Joko berpesan dalam homilinya agar melakukan pekerjaan dengan cinta kasih dan tulus, sesuai dengan bacaan dan tema yang dibawakan pada Dies Natalis ke-60 ini yaitu “Melayani dengan Penuh Kasih, sebagai Tanda Syukur atas Cinta Tuhan”. Pekerjaan yang dilakukan dalam sehari-hari adalah suatu pelayanan bagi sesama manusia, maka Romo mengajak semua yang hadir melakukan dengan bersungguh-sungguh untuk menunjukkan rasa syukur kepada Tuhan.
Selesai misa, Wakil Rektor memberikan sambutan dan pesan agar Dies Natalis tahun ini menjadi refleksi dalam melakukan kontribusi pada kampus tercinta ini. Acara ditutup dengan pemberian penghargaan bagi para dosen dan karyawan yang dengan tetap setia melakukan pengabdian selama lebih dari 12 tahun. Pemberian tali asih diharapkan dapat menjadi motivasi dalam berkarya dan sebagai bentuk terima kasih atas pengabdian yang telah diberikan pada para individu pada institusi ini.