0 2 min 2 yrs

Olimpiade Sains Nasional (OSN) merupakan salah satu program yang dilaksanakan dalam rangka peningkatan mutu pendidikan terurama di bidang Sains. OSN merupakan salah satu upaya pemerintah mengembangkan program peningkatan mutu pembelajaran sehingga diharapkan siswa menguasai ilmu pengetahuan, khususnya Matematika, IPA, dan IPS.

Dalam rangka persiapan pelaksanaan OSN tingkat Propinsi, Prodi Pendidikan Matematika Kampus Kota Madiun bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kota Madiun mengadakan pembinaan OSN bidang Matematika. Pembinaan yang diberikan dosen-dosen Prodi Pendidikan Matematika diikuti oleh siswa-siswa terpilih dari setiap SD dan SMP negeri dan swasta dan diselenggarakan selama 3 hari yaitu 29 – 31 Maret 2022 pukul 08.00-15.00 WIB.

Sebanyak 84 siswa yang berasal SD dan SMP di Kota Madiun dikelompokkan berdasarkan 3 kecamatan, yaitu Taman, Manguharjo, dan Kartoharjo. Siswa dibimbing dalam menyelesaikan soal-soal olimpiade matematika yang meliputi bilangan, aljabar, aritmatika, kombinatorik, statistika, geometri, dan kapita selekta.

Soal olimpiade matematika berbeda dengan soal-soal yang biasa dipecahkan di bangku sekolah, meskipun dasar teori dan konsepnya sudah diberikan. Penekanan soal olimpiade matematika bukan lagi soal rutin namun lebih kepada aspek penalaran, pemecahan masalah, dan komunikasi dalam matematika.