0 3 min 7 yrs

Dalam rangka rebranding Fakultas Ekonomi menjadi Fakultas Ekonomi dan Bisnis -Unika Widya Mandala Madiun, diselenggarakan Seminar Regional dengan judul: “Kolaborasi Inovasi UMKM, SDM, dan Teknologi Informasi”. Bertempat di Grand Ballroom Bima, Hotel Aston Jl. Mayjen Sungkono No.41 Madiun, pada pukul 08.30 – 12.00 WIB.

Seminar ini dibuka oleh Dra. Fransisca Mudjijanti, M.M., selaku Rektor Unika Widya Mandala Madiun dan oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis yaitu Mujilan, S.E., M.Sc. Keynote Speakeracara ini adalahAndreas Budiarto, M.Ec.Dev., yang merupakan perwakilan dari Tim Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia – Fakultas Ekonomi dan BisnisUnika Widya Mandala Madiun, yang bekerja sama dengan PT. Indo Premier Securities dan Bursa Efek Indonesia (BEI).

Seminar inimenghadirkanduanarasumberyaituDjokoRaharjo, S.E, MA, selakuKepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) di Kediri dan Antonius Sasongko Wahyu Kusumo, seorang sarjana lulusan Desain Komunikasi Visual Institute Seni Indonesia – Yogyakarta yang merupakan penrintis Kampung Cyber di Yogyakarta. Moderatoradalah Haris, S.E., M.Si, Ak.merupakandosen Prodi Akuntansi – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Widya Mandala Madiun.

DjokoRaharjo, S.E, MA.,menjelaskanbahwa untuk memahami kestabilan ekonomi maka harus paham ekonomi global. Keadaan ekonomi global sedang menurun. Dalam situasi seperti ini maka UMKM harus digenjot karena kategori UMKM di Indonesia masih kategori kecil, sehinggayang menjadi PR adalah peningkatan ke kategori menegah. Bank Indonesia meluncurkanBI Financial Technology (Fintech) Office, dengan tujuan mengumpulkan starupUMKM yang bersentuhan dengan teknologi. Peningkatan UMKM butuhkepedulianmasyarakat, duniapendidikan, pemerintah, dansemuapihak.

Antonius Sasongko Wahyu Kusumo yang di kenal sebagai Mas Koko, merintis kampung Cyber pada tahun 2008.Pengelolakampung cyber dan sebagai Ketua RT 36 di Kampung Taman, Kelurahan Patehan, Kec. Keraton, Sleman DI Yogyakarta ini memiliki ide untuk menampilkanprofilkampungnya di internet.Tujuannya adalah untuk sharekegiatankampung yang unik, tentang profilusahamasyarakat kampung, dan untuk mengangkatpotensimasyarakat.kampung tersebut. Mengubah pola pikir masyarakat memerlukan proses panjang, namun kini menjadi kampung yang melek teknologi, mengikuti perkembangan jaman dengan semangat gotong royong warga.

Seminar Regional ini diikuti oleh kalanganmahasiswa, akademisi,perwakilan bank-bank yang ada di Madiun, dan Mitra Binaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Widya Mandala Madiun.(Intan Immanuela) foto